PASURUAN (dialogmasa.com) – Dalam upaya meningkatkan fasilitas ibadah dan mendukung kegiatan sosial, Adira Syariah Pasuruan terus meluncurkan program “Jalur Langit” di berbagai instansi pendidikan maupun temlat ibadah.
Masjid At-Toyyibah, Kelurahan Purutrejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan kali ini juga merasakan program penyaluran dana kebajikan yang beberapa bulan terakhir ini gencar dilakukan oleh PT. Adira Finance Syariah Pasuruan.
“Secara garis besar, bantuan ini untuk memaksimalkan penggunaan sumber air yang ada di masjid guna mendukung berbagai aktivitas keagamaan dan sosial masyarakat,” papar Moch Kumaidi selaku Branch Collection Adira Pasuruan, Selasa (8/10/24).
Ia menjabarkan bahwa 2 aktivitas tersebut adalah memaksimalkan sumber air untuk keperluan wudhu dan juga pembangunan fasilitas masyarakat umum untuk mandi dan bahkan mencuci baju.
Penyaluran dana kebaikan secara simbolis ini dihadiri oleh pengurus masjid, anggota komunitas, serta perwakilan Adira Syariah.
Dalam sambutannya, perwakilan pengurus Masjid At-Toyyibah, menyatakan pentingnya pengelolaan sumber daya air yang baik untuk mendukung kebersihan dan kenyamanan beribadah.
“Dengan adanya program dana kebajikan ini, kami berharap bisa meningkatkan kualitas ibadah sekaligus memberikan manfaat lebih bagi masyarakat sekitar,” ujarnya.
Program “Jalur Langit” (penyaluran dana kebajikan) sebelumnya telah dilakukan di luluhan lembaga pendidikan islam maupun tempat ibadah seperti mushallah dan masjid.
Selain itu, Adira Finance Syariah Pasuruan juga mendukung kegiatan sosial seperti pembagian sembako bagi warga kurang mampu maupun yatim piatu.
“Pada intinya, Adira berkomitmen untuk memberikan maslahat dengan terus melaksanakan tanggung jawab sosial. Dengan ini, diharapkan Masjid At-Toyyibah dapat menjadi pusat kegiatan sosial dan spiritual yang lebih optimal,” imbuh Sutaryo selaku Branch SSD Adira Pasuruan. (Al/Wd)