PROBOLINGGO (dialogmasa.com) – Pondok Pesantren Miftahul Khoir di Desa Menyono, Kecamatan Kuripan, Kabupaten Probolinggo, menggelar acara puncak Haflatul Imtihan yang ke-15 pada di halaman Ponpes Miftahul Khoir, Rabu (03/07/24).
Acara tersebut dihadiri oleh 49 siswa Madrasah Tsanawiyah (MTS) dan 30 siswa Madrasah Aliyah (MA) yang meraih kelulusan.
Acara ini dihadiri oleh ratusan masyarakat serta tokoh-tokoh seperti Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Khoir, Kepala Kantor Kementerian Agama, Kepala Desa Menyono, Camat Kuripan, dan tokoh agama setempat. Pondok Pesantren Miftahul Khoir juga menyediakan fasilitas seperti gedung, lapangan olahraga, laboratorium komputer, koperasi, asrama, musholla, perpustakaan, serta program pendidikan formal dan non-formal.
Dalam sambutannya yang penuh semangat, KH. Drs. Sholehudin yang akrab disapa Abah Sholeh, menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan dan wisudawati. “Selamat kepada seluruh wisudawan dan wisudawati. Saya berharap ilmu yang kalian peroleh dapat memberikan manfaat yang besar dan mendorong kalian untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di MA Miftahul Khoir,” ujar Abah Sholeh.
Abah Sholeh juga mengumumkan bahwa Pondok Pesantren Miftahul Khoir membuka pendaftaran baru secara gratis sebagai bentuk kesempatan bagi generasi muda. “Kami membuka pendaftaran baru secara gratis sebagai upaya memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk mengejar mimpi mereka,” tambahnya.
Kepala Desa Menyono, Novan Ali Wardoyo, juga memberikan sambutannya dengan penuh kebanggaan. “Saya sangat mendukung keberadaan pondok pesantren di desa ini. Kesempatan bagi warga setempat untuk mengejar mimpi mereka tanpa harus meninggalkan lingkungan yang mereka cintai adalah hal yang sangat penting,” kata Novan Ali Wardoyo.(Ali/WJ)