Bupati Pasuruan Kunjungi Desa Wonokerto, Tinjau Fasilitas Pendidikan dan Respon Isu Kesehatan Warga yang Viral

Diary Warda
2 Min Read

Bupati Pasuruan Kunjungi Desa Wonokerto, Tinjau Fasilitas Pendidikan dan Respon Isu Kesehatan Warga yang Viral

Diary Warda
2 Min Read

PASURUAN (dialogmasa.com) – Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo, melakukan kunjungan kerja ke Desa Wonokerto, Kecamatan Sukorejo, pada Rabu, 23 April 2025. Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Camat Sukorejo Yudianto beserta staf, Babinsa, Bhabinkamtibmas, TKSK, serta pendamping Program Keluarga Harapan (PKH).

Dalam rangkaian kunjungannya, Bupati menyempatkan diri meninjau sejumlah lembaga pendidikan yang berada di sekitar Balai Desa Wonokerto, di antaranya SDN Wonokerto dan TK PGRI Wonokerto. Para kepala sekolah menyampaikan langsung kepada Bupati bahwa beberapa ruang kelas dalam kondisi tidak layak pakai dan membahayakan keselamatan siswa karena rawan ambruk.

Menanggapi hal itu, Bupati Rusdi meminta agar pihak sekolah segera membuat proposal perbaikan untuk ditindaklanjuti oleh dinas terkait. “Kami akan dorong agar proposal dari sekolah segera diproses. Keselamatan dan kenyamanan peserta didik adalah prioritas,” tegasnya.

Kunjungan Bupati diakhiri dengan ramah tamah di salah satu warung makan unggulan desa yang menyajikan masakan khas Arab, mempererat komunikasi antara pemerintah daerah dan warga setempat.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati juga memberikan klarifikasi terkait video viral yang menampilkan warga Desa Wonokerto, Jumaiyah, yang mendatangi seorang relawan sosial, Bapak Purnomo, demi pengobatan anaknya.

“Terima kasih kepada Bapak Purnomo yang telah membantu warga kami. Perlu diketahui bahwa Kabupaten Pasuruan telah mengadopsi Universal Health Coverage (UHC) secara penuh. Artinya, seluruh warga yang membutuhkan pelayanan kesehatan akan mendapatkannya secara gratis dan dijamin oleh pemerintah,” kata Bupati Rusdi.

Ia juga menambahkan bahwa sebelum Jumaiyah menemui Pak Purnomo, pihak desa, kecamatan, tenaga medis, hingga Dinas Sosial telah melakukan intervensi untuk membantu penanganan kesehatan anaknya.

“Kami tidak bisa memaksa terkait pilihan pengobatan, namun kami memastikan bahwa pemerintah telah memberikan upaya maksimal. Mudah-mudahan anaknya segera sembuh dan mendapat pengobatan terbaik,” imbuhnya.

Kepala Desa Wonokerto, Sugiono, menyambut baik kunjungan Bupati tersebut. “Kami merasa bangga dan diperhatikan langsung oleh Bupati. Ini menjadi semangat baru bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di bidang pendidikan dan kesehatan,” ujarnya. (AL/WD)

Leave a Comment
error: Content is protected !!
×

 

Hallo Saya Admin Dialogmasa !

Jika Ada Saran, Kritikan maupun Keluhan yuk jangan Sungkan Untuk Chat Kami Lewat Pesan Pengaduan Dibawah ini Ya 

×