Libur Akhir Tahun Dongkrak Pariwisata Pasuruan, Okupansi Hotel Tembus 95 Persen

Diary Warda
2 Min Read

Libur Akhir Tahun Dongkrak Pariwisata Pasuruan, Okupansi Hotel Tembus 95 Persen

Diary Warda
2 Min Read

PASURUAN, DIALOGMASA.com – Sektor pariwisata di Kabupaten Pasuruan mulai menunjukkan tanda-tanda kebangkitan. Selama periode libur panjang akhir tahun, tingkat hunian kamar hotel (okupansi) di sejumlah kawasan wisata, khususnya Prigen, melonjak hingga mencapai 95 persen.

Peningkatan okupansi tersebut menjadi sinyal positif bagi industri perhotelan dan restoran yang sebelumnya sempat mengalami tekanan akibat berbagai tantangan. Di tengah persaingan ketat dengan daerah tujuan wisata lain, Kabupaten Pasuruan kini kembali menjadi pilihan favorit wisatawan.

Tingginya angka kunjungan membuat para pelaku usaha perhotelan mulai merasakan kembali perputaran ekonomi yang stabil. Hampir seluruh kapasitas kamar terisi, dengan kawasan Prigen muncul sebagai destinasi unggulan wisata keluarga selama musim liburan.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Pasuruan, Fuji Subagyo, membenarkan adanya lonjakan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. Ia menyebutkan, tingkat hunian hotel pada libur akhir tahun 2025 mengalami peningkatan tajam jika dibandingkan periode yang sama pada 2024.

“Peningkatannya sekitar 40 persen dibanding tahun lalu. Rata-rata okupansi hotel mencapai sekitar 95 persen,” ujar Fuji, Sabtu (3/1).

Meski belum seluruh hotel mencatat okupansi 100 persen, angka tersebut dinilai sudah mendekati kapasitas maksimal kamar yang tersedia. Menurut Fuji, capaian ini menjadi momentum penting bagi kebangkitan sektor pariwisata di Kabupaten Pasuruan.

Ia pun menekankan pentingnya menjaga kualitas pelayanan agar tren positif ini dapat terus berlanjut. “Pengusaha hotel harus kembali menunjukkan kualitas layanan terbaik, sehingga wisatawan merasa nyaman dan ingin kembali berlibur di kawasan Prigen,” ujarnya.

PHRI Kabupaten Pasuruan juga memproyeksikan pemulihan sektor pariwisata secara bertahap hingga kembali menjadi salah satu penopang utama perekonomian daerah. Namun demikian, tantangan masih akan dihadapi, terutama pada awal tahun.

“Harapannya okupansi tetap terjaga. Biasanya bulan Januari memang cenderung menurun karena masyarakat sudah banyak mengeluarkan anggaran saat libur tahun baru,” tambahnya.

Ke depan, PHRI menargetkan tingkat hunian hotel dapat mencapai 100 persen pada momentum hari-hari besar sepanjang tahun 2026. Seluruh pihak diharapkan turut berperan aktif dalam menghidupkan kembali citra Prigen sebagai destinasi wisata keluarga unggulan di Kabupaten Pasuruan. (Al/Wj)

Leave a Comment
error: Content is protected !!
×

 

Hallo Saya Admin Dialogmasa !

Jika Ada Saran, Kritikan maupun Keluhan yuk jangan Sungkan Untuk Chat Kami Lewat Pesan Pengaduan Dibawah ini Ya 

×