PASURUAN, DIALOGMASA.com — Persekabpas resmi merilis skuad untuk kompetisi Liga 3 musim 2025 dalam acara launching tim dan jersey yang digelar di 78 Billiard & Café, Senin (24/11/25).
Komposisi pemain yang didominasi talenta muda menjadi sorotan utama, sejalan dengan regulasi baru yang mewajibkan klub memainkan pemain U-20 dan U-23.
Direktur Persekabpas, Gaung Andaka Ranggi Purbangkara, menegaskan bahwa skuad muda bukan hanya tuntutan regulasi, tetapi juga bagian dari strategi regenerasi tim, “Regulasi mewajibkan memainkan pemain muda U-20 dan U-23, sehingga kita dua minggu terakhir persiapan untuk pemain muda,” ujarnya.
Menurutnya, musim ini 75 persen pemain Persekabpas berusia muda. “Hanya tujuh pemain yang senior. Paling senior usianya 30 tahun,” tambahnya.

Ia memastikan tim berada dalam kondisi baik setelah menjalani pemantauan rutin, mulai dari berat badan hingga berbagai tes fisik. “Alhamdulillah banyak peningkatan, jadi kita lihat tim siap untuk laga,” ucapnya.
Gaung juga menekankan bahwa klub kini memiliki fondasi kuat lewat keberadaan akademi internal. “Alhamdulillah kita sudah punya akademi untuk regenerasi dan sudah punya kurikulum sendiri,” jelasnya.
Target untuk tim besutan Masdra Nurriza ini dipasang tinggi: “Untuk target, lolos ke tingkat yang lebih tinggi.”
Sambutan bapak direktur ditutup dengan yel-yel khas yang menggugah semangat: “Persekabpas: Ngeyel, Menang, Juara!”
Sementara perwakilan Sakera Mania, Rosul, menyampaikan harapan besar agar Persekabpas mampu naik kasta. “Kita ingin Persekabpas naik kelas, naik kasta, liga 2 tahun ini kami tunggu,” tegasnya.
Skuad Lengkap Persekabpas 2025 (28 Pemain) :
Penjaga Gawang:
- Adhitya (25)
- Satria (29)
- Chalvin (96)
- Zaki (1)
Bek:
- Marcell JP (20)
- Danie (13)
- Andra (27)
- Catur (24)
- Wendi (15)
- M. Sulton (26)
- Zhacky (23)
Gelandang:
- Richardo (68)
- Saputra (8)
- Dani (88)
- Ginting (16)
- Rofik (77)
- Deco RN (33)
- Huszein (19)
- Nofi Atmaja (10)
- Zanuar (22)
Penyerang:
- Malo (7)
- Fawas (11)
- Bayu (28)
- Edy Wardan (18)
- Rejau (57)
- Ali Mashori (99)
- Husnuzhon (9)
- Muntasir (90)
Persekabpas mendapat dukungan dari sejumlah sponsor, di antaranya RMB, J Water, Sarung Mangga, Jagorawe Florist, Jati Jaya, OYO Hotel, serta beberapa sponsor lain yang masih dalam tahap negosiasi.
Seluruh laga berlangsung di Lapangan Thor Surabaya. Adapun jadwal Persekabpas di Liga 3 sebagai berikut;
Senin (1/12): Gresik United — 15.00
Jumat (5/12): Perseden Denpasar — 15.00
Selasa (9/12): Persebatas Lembata — 15.00
Sabtu (13/12): Waanal Brothers — 15.00
Rabu (17/12): Persiba Bantul — 15.00
Sabtu (20/12): Gresik United — 19.00
Selasa (23/12): Perseden Denpasar — 15.00
Sabtu (27/12): Persebata Lembata — 15.00
Selasa (30/12): Waanal Brothers — 15.00 (AL/WD)

