Petani Tomat Tidak Perlu Hawatir, Pupuk Organik Cair Bisa Menjadi Alternatif Pengganti Pupuk Kimia

wrdmfd_
2 Min Read

Petani Tomat Tidak Perlu Hawatir, Pupuk Organik Cair Bisa Menjadi Alternatif Pengganti Pupuk Kimia

wrdmfd_
2 Min Read

PASURUAN (dialogmasa.com) – Seperti pemberitaan sebelumnya bahwa petani tomat di Desa Andonosari Tutur sulit untuk mendapatkan pupuk, solusi alternatif menjadi kebutuhan para petani agar tanaman tetap sehat dan produktif.

Seorang Praktisi Pertanian Wahyu berbagi tips untuk mengatasi masalah sulitnya pupuk kimia kepada media dialogmasa, Sabtu (20/04/2024).

Wahyu menjelaskan bahwa memang tidak ada jatah pupuk subsidi untuk tanaman tomat.

“Tanaman tomat memang tidak ada jatah pupuk subsidi, yang dapat untuk tanaman horti cabai, bawang merah, bawang putih,” jelasnya.

Terkait dengan alternatif agar tanaman tetap sehat dan produktif tanpa menggunakan pupuk kimia, Wahyu memberikan beberapa tips yang bisa di tempuh para petani horti termasuk petani tomat.

Baca Juga: Pupuk Sulit Didapatkan, Petani Desa Andonosari Berharap Pemerintah Perhatikan Ketersediaan Pupuk

“Kalau tanam tomat tidak pakai pupuk kimia ya bisa pakai pupuk organik cair,” kata Wahyu.

Wahyu juga menyarankan sebelum menanam, sangat penting untuk memperkuat tanah dengan pupuk kompos terlebih dahulu.

“Dalam aplikasinya, jika tanaman tomat tidak menggunakan pupuk kimia, kita bisa menggunakan POC (pupuk organik cair) yang kaya akan unsur nitrogen (N) di awal penanaman. Setelah tanaman berbuah, kita bisa menggunakan POC dengan kandungan yang lebih tinggi pada unsur fosfor (P) dan kalium (K),” ungkapnya.

Dia juga menambahkan bahwa para petani biasanya menggunakan boster (perangsang) agar buah tomat menjadi lebih lebat dan kuat.

“Biasanya, para petani membuat boster (perangsang) agar buah tomat menjadi lebih lebat dan kuat. Selain itu, ditambahkan juga asam amino agar tanaman tidak mudah terserang penyakit,” tutupnya.

Jurnalis: Wrd

Editor: WJ

Leave a Comment
error: Content is protected !!
×

 

Hallo Saya Admin Dialogmasa !

Jika Ada Saran, Kritikan maupun Keluhan yuk jangan Sungkan Untuk Chat Kami Lewat Pesan Pengaduan Dibawah ini Ya 

×